PATI-Globalpers, Anggota Komisi C Dewan Perakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Teguh Bandang Waluyo mempertanyakan kinerja Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL). Pasalnya, sampai saat ini masih banyak keluhan masyarakat Pati di bidang pertanian.
Aktivis dan Politisi dari daerah Pemilihan (Dapil) II ini menyebut, bahwa bidang pertanian bukan ranah komisi C, namuan dirinya mengaku merasa sangat prihatin di sektor pertanian karena masih terdapat berbagai masalah yang timbul.
Jika kenyataan di lapangan masih terjadi keluhan petani, lanjut Bandang, maka kinerj PPL ini perlu dipertanyakan. Dirinya menilai, PPL di Kabupaten Pati belum sepenuhnya mampu melaksanakan tugas dan fungsi sebagai Penyuluh Pertanian Lapangan atau PPL sehingga belum mampu mengakomodir kebutuhan para petani di Kabupaten Pati.
Dijelaskan, sampai saat ini, kelangkaan dan mahalnya harga pupuk subsidi, hingga rendahnya minat petani untuk mengikuti program asuransi pertanian masih tampak menonjol.
“Sektor pertanian ini merupakan salah satu sektor yang patut mendapatkan perhatian serius. Apalagi, nasib saudara kita ini (petani-red) baru saja menerima musibah dilanda banjir, sehingga mengalami kerugian yang cukup besar,” lanjut Bandang.
Oleh karena itu, Bandang meminta, agar PPL segera dapat memaksimalkan kinerjanya, agar persoalan yang saat ini dihadapi petani dapat segera teratasi. “Pemkab Pati, dalam hal ini Dinas Pertanian, juga kami minta untuk lebih intens dalam memberikan perhatian terhadap para petani,” pungkasnya.