Pati, GlobalPers – Bertujuan untuk menumbuhkan kembali ekonomi yang sempat terkendala akibat adanya pandemi Covid-19. Pemerintah Kabupaten Pati melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin ) Kabupaten Pati bakal menggelar Pragola Pati Festival 2022 yang akan diselenggarakan di Plaza Pragola Pati pada tanggal 5 sampai 7 Agustus 2022 dengan tema Bangkit Dari Pandemi.
Demikian disampaikan Kepala Disdagperin, Hadi Santosa pada Rapat Koordinasi, Kamis (28/7/2022) di Aula Disdagperin.
Menurut Hadi, kegiatan ini bakal diikuti 83 stand dari OPD, komunitas, Komite Ekonomi Kreatif (KEK), juga Industri Kecil Menengah (IKM).
Bersamaan dengan itu, nantinya juga akan diresmikan Rumah Kreatif,ini merupakan suatu tempat yang berfungsi untuk media promosi, sarana demo UMKM dan pertunjukan seni masyarakat.
Disamping sebagai sarana promosi dan meramaikan Hari Jadi Kabupaten Pati ke 699 juga merupakan ucapan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Pati pada akhir masa bhaktinya .
Sementara itu dari pihak Bank Jateng , Agung, menyampaikan, Bank Jateng mendukung penuh kegiatan ini. Ini merupakan bagian dari CSR guna bangkit dari pandemi. (GS/IS)